Senin, 07 November 2011

Coffe Morning di IALF Surabaya

Gelombang pertama peserta training Bahasa Inggris PHKI-B Universitas Negeri Semarang dimulai tanggal 7 Nopember 2011 dan akan berahir tanggal 2 Desember 2011. Rombongan terdiri dari 6 dosen yang terdiri dari Endah Prapti Lestari, Agus Raharjo, Muh. Sholeh, Rahmahayati, Ismiyati, dan Doni Wira Yudha.

Acara dimulai pukul 09.00 WIB diawali dengan jamuan coffe morning oleh penyelenggara. Menemani kegiatan, Mr Alex Gough (Direktur IALF Surabaya). Ramah tamah berlangsung santai, akrab dan terjalin komunikasi yang sangat baik.
 Setelah coffe morning, dilanjutkan dengan materi pertama, berupa perkenalan umum oleh Mrs. Rachel. Peserta juga dikenalkan dengan beberapa fasilitas yang dapat dimanfaatkan selama mengikuti pelatihan. Di Perpustakaan, peserta dipandu oleh Mrs. Asya, dan antusias peserta sangat tinggi untuk mengikuti setiap materi yang disajikan.

3 komentar:

  1. Wow, luar biasa! Lanjutkan. Sing serius ya. Gbu.

    BalasHapus
  2. Sippp.... Semoga berkah dan manfaat...

    BalasHapus
  3. huhuhuhuhuhuuuu, krungu critane ko kang sholeh, kursuse nyenengke tenan.... sayang gak bisa ikut...

    BalasHapus